Senkom.or.id | Inhu - Dalam rangka mensosialisasikan program kerja Senkom Mitra Polri Kab. Inhu tahun 2014
terhadap Pemerintah Kabupaten Indragiri Hulu, Pengurus Senkom Mitra Polri Inhu beserta 6 orang anggotanya diterima
oleh Kepala Daerah Kabupaten Indragiri Hulu Bapak Bupati Yopi Ariyanto
SE. di ruang kerjanya, (17/3/2014).
Setelah disampaikan program kerja Senkom Mitra
Polri Kab. Inhu tahun 2014, Bupati menyambut baik dan
mengapresiasi terhadap kinerja Senkom Mitra Polri yang selama ini telah beliau
saksikan di lapangan. Beliau sangat bersyukur dengan adanya Senkom Mitra Polri di
Inhu, ormas seperti inilah yang seharusnya diberdayakan jangan seperti
ormas ormas lain yang sekarang kinerjanya sudah tak jelas, banyak ormas
kepemudaan karena dinahkodai oleh orang yang gak benar jadinya
berantakan dan mengecewakan, lanjut beliau.
Bahkan, Bupati Inhu Yopi Ariyanto SE. minta agar beliau dimasukkan di struktur organisasi Senkom Mitra Polri sebagai Pembina, dengan tujuan apabila beliau sudah tidak menjadi Kepala Daerah, Kepala Daerah yang selanjutnya akan dengan sendirinya menjadi Pembina Senkom Mitra Polri Kab. Inhu.
Beliau juga minta kepada Senkom Inhu apabila Pemerintah Daerah ada kegiatan, Senkom supaya senantiasa merapat tidak usah nunggu diundang, langsung saja hubungi Kabag Humas, tandas beliau.
Diakhir pertemuan beliau langung mengintruksikan pada Kabag Keuangan agar memasukkan biaya operasional Senkom Mitra Polri Inhu th 2014 di APBD Perubahan tahun 2014 sebesar Rp. 200.000.000,- . (Darmadi)
0 Komentar
Redaksi menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan. Sebaiknya komentar sesuai berita yang ditayangkan. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Komentar ditayangkan setelah melalui moderasi. Redaksi berhak untuk tidak menampilkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA.
Emoji