DIKLAT PENINGKATAN KAPASITAS DAN KINERJA

Senkom.or.id I Bojonegoro – Senkom Mitra Polri Kab. Bojonegoro menggelar Diklat Penigkatan Kapasitas Dan Kinerja. Diklat ini berlangsung di Aula Al Islah Desa Pohbogo Kec Balen Kab. Bojonegoeo, Sabtu (09/10/2021).

Acara ini diikuti 100 peserta yaitu pengurus Kabupaten, pengurus Kecamatan dan perwakilan komunitas motor binaan JRI. “Acara ini digelar untuk meningkatkan skill dan kompetensi anggota Senkom Mitra Polri Kab, Bojonegoeo,” kata Ketua Pengprov Senkom Mitra Polri Jatim, H. Ma’un MT kepada peserta. 

H. Ma’un MT menambahkan, kegiatan itu selaras dengan program utama Senkom Mitra Polri yaitu kemauan, kemampuan dan kejujuran.

Senkom Mitra Polri ini berdiri atas inisiasi Polri. “Kita sudah melakukan berbagai kerjasama dengan sejumlah pihak. Di antaranya BNN, Basarnas, BPBD,” jelas Ma’un.
Dalam Sambutannya, Pembina Senkom Bojonegoro H. Abu Yamin, S.Pd mengamanatkan “Semoga setelah Diklat ini segera bisa aksi, lebih semangat dan bersinergi dengan semua pihak untuk kemajuan Senkom Mitra Polri Kab. Bojonegoro. Tentunya tidak meninggalkan hak-hak yang menjadi ruh Senkom yaitu berusaha mewujudkan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayahnya masing-masing". pungkasnya. 

Posting Komentar

0 Komentar